olahraga
Ketua DPRK Aceh Timur dan Muspika Peureulak Barat Saksikan Laga Final Bola Kaki Piala Forum Keuchik Cup I Peureulak Barat 2023
Aceh Timur, newsataloen.com - Turnamen Bola Kaki Forum Keuchik Cup I Kecamatan Peureulak Barat Aceh Timur telah sampai pada puncaknya, Sabtu (02/09) di Lapangan bola kaki Gampong Beusa Seberang Peureulak Barat di laksanakanya partai puncak yakni Final antara Aljabar Fc. vs Beusa Baroh Fc.
Disaksikan ribuan penonton, laga antara Aljabar Fc kontra Beusa Baroh Fc dengan penampilkan permainan apik kedua kesebelasan bermain imbang 1-1, dan akhir laga hasil adu finalti Aljabar Fc unggul 4-2 atas Beusa Baroh.
Dari hasil tersebut Aljabar Fc. Champion Turnamen Piala Forum Keuchik Cup I Kecamatan Peureulak Barat tahun 2023.
Pertandingan Final kedua kesebelasan di pimpin wasit Muzakir di bantu kedua Asitenya, Zamzami dan Aslimun dari Askab PSSI Aceh Timur.
Camat Peureulak Barat Murdhani, S.STP, M.SI didampingi Kapolsek Peureulak Barat, Ipda Dede Moerdhany, SH, serta Danramil 15/Plkb. Kapten Inf, M. Irwasyah, mengucapkan terimakasih atas suksesnya turnamen ini, hal ini adalah langkah awal dari pembinaan olahraga bola kaki di wilayah Kecamatan Peureulak Barat untuk dapat secara bersama - sama dapat mengikuti berbagai turnamen yang ada.
Apresiasi kepada Forum Keuchik Peureulak Barat yang dengan betbagai upaya tenaga dan fikiran telah menyukseskan turnamen kebanggaan masyarakat Peureulak Barat, sekaligus turut menyemarakan HUT - RI ke 78 tahun 2023.
Ditempat yang sama, Ketua DPRK Aceh Timur, Fattah Fikri yang juga Ketua PSPR Peureulak Raya Club liga III Aceh Timur, turut menyampaikan apresiasi kepada panitia turnamen, forum Keuchik, dan Muspika serta seluruh masyarakat atas suksesnya kegiatan ini aman tertib.
Kami juga terus memberikan dukungan penuh terhadap apa saja yang dilakukan semua elemen masyarakat terkait pembinaan olahraga, selain sebagai hiburan rakyat, juga dapat memberikan pengembangan prestasi olahraga bagi generasi muda ,"kata Fattah Fikri.
Ketua Panitia turnamen Forum Keuchik Cup I Kecamatan Peureulak Barat, Abdul Kadir, merasa puas dan lega, pasalnya turnamen yang kami selenggarakan terlaksana dengan sukses, selain itu dukungan masyarakat yang menyaksikan pertandingam dari awal sampai akhir sangat tertib, ini bukti bahwa Kecamatan Peureulak Barat siap untuk melaksanakan even - even olahraga.
Kepada seluruh Tim dari masing - masing Gampong yang tampil kami mengucapkan terimakasih, dan kepada pihak Keamanan yang selalu mengawal acara ini kami juga berterimakasih, dan seluruh jajaran Keuchik dan Panitia.
Hadir pada partai puncak turnamen di antaranya, Ketua DPRK Aceh Timur, Fattah Fikri, Camat Peureulak Barat, Murdhani, S.STP. M.Si, Kapolsek Peureulak Barat, Ipda Dede Moerdhany, SH, Danramil 15/PLKB, Kapten Inf. M. Irwansyah, Sekjen Apdesi Aceh Timur, Rizalhadi, para Keuchik di wilayah Kecamatan Peureulak Barat.(M.Thaib)
Via
olahraga
Post a Comment