Kabupaten Bireuen, newsataloen.com-Sekitar 662 orang mahasiswa Universitas Almuslim Bireuen Aceh, mendapatkan Kartu Indonesia Pintar/Kuliah atau lebih dikenal bidik misi bagi mahasiswa cerdas dan miskin,sebut Dr Marwan A Hamid MPd,kepada tim media ini, Kamis (01/12).
Kartu Indonesia Pintar/kuliah mendapat kuliah dari berbagai disiplin ilmu,pada tujuh Fakultas,satu Program Kebidanan dan Program S2, dari 28 jurusan ,kini tercatat untuk mahasiswa sekitar 1470 orang dan Pendidikan Program Guru (PPG) 374 orang mahasiswa.
Para mahasiswa menurut Dr H Marwan Tgk A Hamid MPd,selaku Rektor Universitas Almuslim Bireuen Aceh,selama menjadi rektor tahun 2000,terus mencari terobosan dan inovasi, untuk memajukan Universitas Almuslim Bireuen Aceh.
Kegiatan Mahasiswa dibimbing dosennya,terus mencari inovasi untuk membantu mahasiswa lulusan ini dapat membantu warga masyarakat, dalam menunjang peningkatan mutu pendidikan, apalagi persaingan Perguruan Tinggi,khusus di Kabupaten Bireuen begitu besar.
Bagi kalangan mahasiswa dan warga masyarakat Kabupaten Bireuen Universitas Almuslim Bireuen Aceh tertua,kini menjalin berbagai kerja sama dengan pemerintah dan Swasta lainnya.
Jadi,para pemuda dan generasi muda,di wilayah Kabupaten Bireuen,bisa menempuh pendidikan di universitas tersebut,dalam waktu dekat ini juga diadakan wisuda dan sekaligus memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW.
Wacana ini diperkirakan akan dihadiri 3000 warga masyarakat,termasuk wali mahasiswa, geusyeik,tokoh masyarakat dan para undangan lainya,yang penting kita terus kerja sama dengan mahasiswa, dosen.
"Untuk memajukan Universitas Almuslim Bireuen Aceh,dan mencari inovasi baru untuk kepentingan warga masyarakat,"pungkas Marwan Tgk A Hamid. (rizal jibro).
Post a Comment