Kota Banda Aceh, newsataloen.com-Ikatan Masyarakat Kabupaten Bireuen (IMKB) Kota Banda Aceh, melakukan acara tepung tawar atau peusijuk calon Jamaah haji, bagi warga Bireuen, yang berdomisili di Kota Banda Aceh dan Aceh Besar.
Kegiatan peusijuk calon Jamaah haji tahun 2022,menurut Ketua Ikatan Masyarakat Kabupaten Bireuen(IMKB) Kota Banda Aceh Tgk HM Zaini Yusuf ST,kepada tim media ini, Kamis Sore (09/06), semua warga Bireuen.
Yang tinggal di Kota Banda Aceh dan Aceh Besar,dilakukan tradisi tepung tawar, di tempat Sekretariat IMKB Kota Banda Aceh,dipimpin ustad Fadil didampingi HM Zaini Yusuf.
Peusijuk Calon Jamaah Haji ini, merupakan agenda rutin bagi seluruh masyarakat Bireuen, bergabung dalam Ikatan Masyarakat Kabupaten Bireuen (IMKB),untuk peusijuk dan berdoa haji mambrur pula jaga kesehatan,bagi calon haji akan menunaikan rukun ke lima di tanah suci Makkah.
Insyaallah, kita lakukan bersama bersama di tempat Sekretariat IMKB Gampong Tibang Kota Banda Aceh,pada acara itu turut memberikan bimbingan agama atau tauziah Prof Yusni Sabi tokoh masyarakat Bireuen,sebut Tgk HM Zaini Yusuf (rizal jibro).
Post a Comment